Raih Top Speed terbaik, Galang Hendra posisi 5 menuju Superpole 2 WSSP300, Jerez-Spanyol
Kejuaraan World Superbike Championship 2017 yang menghadirkan kelas World Supersport 300 (WSSP300) digelar di Sirkuit Jerez – Spanyol, tanggal 20-22 Oktober 2017. Pembalap Yamaha Racing Indonesia (YRI), Galang Hendra Pratama bersama dengan 6 pembalap Yamaha bLU cRU siap beraksi pada seri ke-9 atau final dari ajang balap FIM World Supersport 300 ini.