Quartararo Raih Pole Position GP Jerez 2021

Pembalap Monster Energy Yamaha MotoGP – Fabio Quartararo akan memimpin balapan di Gran Premio Red Bull de España – Jerez, Spanyol, Minggu, 2 Mei 2021. Posisi tersebut diraih setelah pembalap Perancis itu mencatat waktu tercepat di sesi kualifikasi dengan waktu 1 menit 36, 755 detik.