Marc Marquez yang finis di posisi ketujuh di Grand Prémio 888 De Portugal, Minggu, 18 April 2021 tak bisa menahan emosinya, usai memasuki pit box tim Repsol Honda.

Balapan dengan rasa tak nyaman akibat cidera di lengan kanannya Marquez berusaha untuk tetap menyelesaikan lomba.
Seperti diketahui pembalap Spanyol itu mengalami cidera patah tulang humerus bagian kanannya pada 19 Juli 2020, saat membalap di Sirkuit Jerez Spanyol. Akibat cidera berkepanjangan itu Marquez pun harus menahan hasrat untuk membalap, dan GP Portugal menjadi ajang balap pertamanya setelah sembilan bulan absen.
baca-Hasil Lengkap MotoGP Portugal 2021
Impian Mauquez pun menjadi kenyataan usai mencapai garis finis di MotoGP akhir pekan lalu, sehingga membuat juara dunia delapan kali itu berbahagia.
baca-Marc Marquez Diijinkan Membalap di MotoGP Portugal
“Saya adalah orang yang suka menyimpan emosi di dalam, tetapi ketika saya tiba di dalam pit box dengan semua mekanik saya, saya tidak dapat mengendalikan emosi,” kata Marquez, seperti diberitakan crash.net.
“Sudah sangat lama sejak saya memimpikan hari ini, untuk menyelesaikan balapan MotoGP. Ini langkah terbesar dalam rehabilitasi saya, pemulihan saya. Untuk kembali merasakan bagaimana rasanya menjadi pembalap MotoGP adalah impian saya dan itulah yang saya lakukan hari ini,” tandasnya.
Demikian, semoga bermanfaat.
Pingback: Ini Penyebab Quartararo Gagal Podium di GP Jerez 2021 | SEKO71.COM