Squad Tim Honda Repsol untuk musim 2021 resmi diluncurkan pada Senin, 22 Februari 2021. Dalam launching itu, Honda menampilkan dua pembalapnya, Marc Marquez dan pembalap barunya Pol Espagaro.

Livery Tim Repsol Honda yang ikonik menandakan kelanjutan Kerjasama antara Honda dan Repsol. Kemitraan mereka yang telah mencapai lebih dari 25 tahun telah menorehkan 180 kemenangan dan 447 podium di MotoGP kelas utama. Oleh karena itu keduanya bertekad untuk kembali merih kesuksesan di ajang Grand Prix.
Bagi Marquez, musim 2021 adalah awal yang baru setelah kembali dari cedera yang berkepanjangan. Pembalap Spanyol itu tetap fokus untuk pemulihan tulang humerus bagian kanannya yang patah. Juara Dunia delapan kali Itu juga tetap tekun mengembalikan performa terbaiknya.
baca – Launching KTM MotoGP 2021, Saatnya Naik Level
baca – Tim Monster Energy Yamaha MotoGP 2021 Resmi Diluncurkan
“Setelah lama pergi, senang melihat sepeda (motor) saya lagi dan memakai livery saya. 2020 adalah tahun yang sulit bagi semua orang dan terutama bagi saya dengan cedera dan menonton balapan dari rumah. Tapi saya terus bekerja dengan para dokter, dengan tim saya dan dengan diri saya sendiri untuk pulih dan kembali ke MotoGP,” kata Marquez seperti diberitakan motogp.com
“Tentu saja, saya ingin kembali lebih cepat, tetapi sangat penting untuk mendengarkan dokter dan tubuh saya sampai saya benar-benar fit. Saya bisa membayangkan comeback terbaik yaitu mulai mengendarai motor lagi dan menjadi sama, tetapi akan sulit untuk menjadi seperti ini. Tapi kita akan melihat apakah dibutuhkan satu balapan, dua balapan setengah musim untuk menjadi Marc yang sama,” pungkasnya.

Sementara bagi Pol Espargaro, launching tahun 2021 ini merupakan pencapaian impian seumur hidupnya, untuk mengenakan livery Repsol Honda Team bersama tim pabrikan Honda. Espargaro adalah salah satu pembalap berpengalaman di MotoGP, karena telah start lebih dari 100 kali di kelas primer.
baca – Tm Lenovo Ducati MotoGP 2021 Resmi Diperkenalkan
“Menjelang musim ini adalah salah satu (momen) yang paling menarik dalam karir saya. Seperti menunggu musim pertama saya atau debut MotoGP. Berkendara untuk Tim Repsol Honda adalah impian pebalap dan sesuatu yang sangat dibanggakan,” ujar Pol Espargaro.
“Kegembiraan ini memotivasi saya untuk lebih banyak berlatih dan menjadi yang terbaik demi Kejuaraan Dunia 2021. Saya di sini, di Tim Repsol Honda untuk meraih sukses dan berjuang di puncak, ini adalah tujuan saya tahun 2021,” tandas Espargaro.
Sesuai jadwal, agenda MotoGP 2021 akan diawali dengan tes resmi di Losail Qatar pada 6 Maret dan dilanjutkan dengan balapan malam pada Minggu, 28 Maret 2021.
Demikian, semoga bermanfaat.
Pingback: Rossi dan Morbidelli Dikenalkan Bersama Tim Petronas Yamaha SRT 2021 | SEKO71.COM
Pingback: Tim Pramac Racing Musim 2021 Resmi Diluncurkan | SEKO71.COM
Pingback: Peluncuran Tim Suzuki Ecstar Musim 2021 | SEKO71.COM
Pingback: Ini Kondisi Terkini Marc Marquez | SEKO71.COM