Yamaha Luncurkan MT-15 untuk Pasar Indonesia

Awal tahun 2019 Yamaha Indonesia Motor Mfg. memberikan kejutan dengan  meluncurkan produk terbaru yaitu MT-15 kepada publik. Peluncuran berlangsung di Jakarta, 18 Januari 2019. Kehadiran MT-15 diklaim semakin melengkapi line up MT family yang sebelumnya telah ada, yaitu MT-10, MT-09, MT-07, MT-03 serta MT-25.

mt-15 black 2019

Ilustrasi : MT-15 Metallic Black

MT-15 hadir dengan sentuhan pengembangan dari segi desain, fitur, maupun performa mesin, sebagai upaya memberikan pengalaman berkendara yang lebih menyenangkan kepada konsumen.
“Kehadiran MT-15 merupakan representasi atas gaya berkendara masa kini,” kata Yordan Satriadi – Deputy GM Marketing PT. Yamaha Indonesia Motor Mfg.

baca – MT-25 Warna Baru, Refleksikan Kesan Tangguh & Maskulin!

“Hal tersebut dapat dilihat melalui desain motor yang lebih agresif, penambahan fitur terbaru, serta optimalisasi mesin yang lebih bertenaga. Kami optimis MT-15 akan mendapat respon yang sangat positif dari masyarakat dan menjadi trend setter di kalangan para pecinta naked sport kedepannya,” tegasnya.

MT-15 muncul dengan desain baru mewarisi karakter keluarga MT series, terutama pada tampilan depan khususnya wajah yang terlihat lebih sangar dan agresif, berkat kehadiran dua position light LED. Lampu utama ini menyerupai mulut yang terbuka, laiknya predator yang siap menerkam mangsa. Lampu utama MT-15 telah mengadopsi teknologi Projector LED yang mampu menghasilkan cahaya lebih terang dan fokus.

Selain itu, MT-15 juga dilengkapi dengan speedometer full digital, serta shift timing light yang berfungsi untuk memberi tahu kepada pengemudi kapan harus melakukan perpindahan gigi untuk meraih performa berkendara yang optimal.

Handle bar lebar yang menunjang posisi duduk lebih tegak serta kehadiran big bike switch untuk sistem pengoperasian motor (cut off/ on dan starter engine), sukses menciptakan kesan moge look yang kental pada MT-15.

mt-15 light grey 2019

Ilustrasi : MT-15 Matte Grey

baca – Warna Baru Aerox 155 Perkuat Karakter Sporty

Body MT-15 dibuat lebih padat namun tetap menghadirkan garis tegas dengan detil sudut yang tajam, terutama pada area tangki serta air shroud yang membuat tampilan motor terlihat berotot dan semakin sporty.

Bagian ekor belakang pun mendapat sentuhan lebih padat dengan model jok menyatu dan lebih panjang, sehingga menciptakan ruang posisi duduk yang lebih luas dan nyaman bagi pengendara maupun penumpang.

Penggunaan LED pada lampu belakang turut membuat sistem pencahayaan motor menjadi semakin terang, awet dan efisien.
Meskipun memiliki body yang besar, MT-15 tetap memiliki manuver lincah. Hal ini didukung berkat kehadiran suspensi Up-Side Down (USD) yang tak hanya meningkatkan handling serta kenyamanan, tetapi juga membuat tampilan motor semakin gagah. Pengaplikasian alumunium swing arm yang kokoh serta ban tubeless bertapak lebar, membuat MT-15 stabil saat dikendarai.

mt-15 matte blue 2019

Ilustrasi : MT-15 Matte Blue

MT-15 yang dibekali mesin 155cc 4-katup dengan 6-percepatan, mampu menyemburkan tenaga sebesar 14,2 kW/ 10.000rpm dan menghasilkan torsi sebesar 14,7 Nm/ 8.500rpm.

Di bagian dapur pacu motor ini sudah dilengkapi liquid cooled atau pendingin cairan, yang mampu menjaga suhu motor tetap stabil. Ada pula Variable Valve Actuation (VVA) yang menjadikan torsi merata di setiap putaran mesin.

baca – Jokowi Naik XMAX Usai Pelepasan Ekspor Yamaha ke-1,5 juta

Kelebihan lain di mesin MT-15 adalah fitur assist yang membuat kopling menjadi ringan serta slipper clutch yang memperhalus proses perpindahan gigi sehingga meningkatkan akselerasi berkendara menjadi lebih cepat. Sementara teknologi DiAsil cylinder & forged piston pada mesin membuat Mesin MT-15 menjadi tiga kali lebih awet, kuat dan ringan.

MT-15 terbaru hadir dalam tiga pilihan warna yakni Matte Grey, Matte Blue dan Metallic Black, yang bisa dimiliki dengan harga Rp. 34.950.000 OTR Jakarta.

Demikian, semoga bermanfaat.