Dovizioso Pimpin Free Practice 1 & 2 MotoGP Qatar 2018

Pencapaian luar biasa diraih pembalap Italia – Andrea Dovizioso, dimana ia menjadi yang tercepat dalam dua sesi Free Practice 1 dan 2 di Losail Qatar,  Jumat malam 16 Maret 2018. Tak heran bila rider Ducati itu disebut sejumlah pihak sebagai ‘kuda hitam’ di MotoGP 2018.

Dovizioso GP Malaysia 2017

Ilustrasi: Andrea Dovizioso saat beraksi di Sepang Malaysia, foto: motogp.com

Andrea Dovizioso berhasil menjadi yang tercepat di Free Practice 2 dengan catatan waktu 1 menit 54,361 detik atau lebih cepat dari 0,06 detik dari Danilo Petrucci yang berada di posisi kedua. Sementara posisi ketiga terbaik dalam latihan bebas kedua adalah Alex Rins. Pembalap Tim Suzuki Ecstar itu mencatatkan waktu 1 menit 54, 458 detik atau 0,097 detik lebih lambat dari Dovizioso.

Di Free Practice 1 Dovizioso juga menjadi yang tercepat. Ia berhasil menggungguli Valentino Rossi di posisi kedua dan Marc Marquez di posisi ketiga.

baca – Jadwal Lengkap MotoGP Qatar 2018

baca – Jadwal MotoGP 2018

Selengkapnya, berikut adalah hasil Free Practice 2 MotoGP seri 1 yang berlangsung di Sirkuit Internasional Losail – Qatar, Jumat 16 Maret 2018.

  1. Andrea DOVIZIOSO (Ducati Team) 1’54.361
  2. Danilo PETRUCCI (Alma Pramac Racing) 1’54.367
  3. Alex RINS (Team SUZUKI ECSTAR) 1’54.458
  4. Jorge LORENZO (Ducati Team) 1’54.831
  5. Andrea IANNONE (Team SUZUKI ECSTAR) 1’54.841 ­­­
  6. Marc MARQUEZ (Repsol Honda Team) 1’54.850
  7. Dani PEDROSA (Repsol Honda Team) 1’54.851
  8. Cal CRUTCHLOW (LCR Honda CASTROL) 1’54.852
  9. Valentino ROSSI (Movistar Yamaha MotoGP) 1’54.853 0
  10. Johann ZARCO (Monster Yamaha Tech 3) 1’54.912
  11. Maverick VIÑALES (Movistar Yamaha MotoGP) 1’55.195
  12. Aleix ESPARGARO (Aprilia Racing Team Gresini) 1’55.236
  13. Tito RABAT (Reale Avintia Racing) 1’55.308
  14. Jack MILLER AUS (Alma Pramac Racing) 1’55.360
  15. Takaaki NAKAGAMI (LCR Honda IDEMITSU) 1’55.694
  16. Scott REDDING (Aprilia Racing Team Gresini) 1’55.718
  17. Pol ESPARGARO (Red Bull KTM Factory Racing) 1’55.919
  18. Franco MORBIDELLI (EG 0,0 Marc VDS) 1’55.965
  19. Thomas LUTHI (EG 0,0 Marc VDS) 1’56.242
  20. Bradley SMITH (Red Bull KTM Factory Racing) 1’56.260
  21. Karel ABRAHAM (Angel Nieto Team)  1’56.394
  22. Hafizh SYAHRIN ( Monster Yamaha Tech 3)  1’56.454
  23. Alvaro BAUTISTA ( Angel Nieto Team) 1’56.990
  24. Xavier SIMEON ( Reale Avintia Racing) 1’57.765

Balapan di Losail Qatar akan berlangsung pada Minggu, 18 Maret 2018. Akankah Dovizioso melanjutkan dominasinya di balap MotoGP seri pembuka 2018? Mari kita nantikan bersama.

Demikian, semoga bermanfaat.

2 thoughts on “Dovizioso Pimpin Free Practice 1 & 2 MotoGP Qatar 2018

  1. Pingback: Zarco Raih Pole dan Pecahkan Rekor Qatar 2018 | SEKO71.COM

  2. Pingback: Dovizioso Juara MotoGP Qatar 2018 | SEKO71.COM

Comments are closed.