Kunjungan para Top Rider MotoGP ke Indonesia

Dengan berbagai agenda, para rider top MotoGP 2018 saling bergantian datang ke Indonesia. Valentino Rossi – Maverick Viñales adalah dua rider Movistar Yamaha MotoGP yang pertama kali hadir di Jakarta, dalam rangka lauching produk baru Yamaha pada 26 Januari 2018. Tak lama kemudian duet pembalap Tim Ducati – Jorge Lorenzo dan Andrea Dovizioso juga ke Jakarta. Mereka datang ke Jakarta pada 1 Februari 2018 dalam rangka memenuhi undangan dari Shell Indonesia.